Batik Sarimbit: Ragam Jenis, Tips Memilih & Cara Merawatnya
Batik sarimbit sudah melegenda dan mendapatkan apresiasi dari banyak kalangan. Dari sekian banyak jenis busana batik khas nusantara, jenis sarimbit adalah salah satu style fashion dalam berpakaian batik. Berikut penjelasan singkat tentang pakaian tradisional paling trend diera sekarang serta menjadi pilihan paling pas bagi pasangan sekaligus keluarga.
Batik Sarimbit berasal dari bahasa jawa yang berarti pasangan atau sepasang. Model pakaian dengan kesamaan dalam hal warna, motif dan model, serta didesain khusus untuk sebuah pasangan. Tidak hanya khusus untuk pasangan, kini juga hadir model spesial bagi keluarga.
Seperti model mama-papa sekaligus anak-anak. Busana indah dibalut warna, motif, model kemudian dipakai berpasangan akan mendatangkan sebuah ekspresi kebersamaan, cinta kasih, serta kekompakan.
Ada banyak model busana indah serta bermotif sama. Berikut ulasan singkatnya.
- Batik Sarimbit modern, disain modrn bersama motif modrn karya seniman masa kini. Seperti model dress, blues, bolero, cardigan, gamis modrn, long dress serta kebaya.
- Batik Sarimbit muslim, modelnya sesuai ketentuan syar’i. Rata-rata berupa baju gamis serta blus panjang untuk busana wanita. Sedangkan bagi kaum adam berupa hem atau kemeja sekaligus baju koko.
- Batik Sarimbit keluarga, model couple mama papa serta sandang untuk anak anak. Busana spesial agar terlihat serasi bersama keluarga inti. Tersedia banyak pilihan waran-warni indah, cantik serta lucu.
Tips memilih batik sarimbit
Rupanya, memilih sandang pengikat hati (sarimbit) tidak mudah. Terlebih untuk memilih pakaian bagi kekasih kita, apalagi selera jauh berbeda antar pasangan. Butuh sebuah obrolan atau diskusi ringan untuk menyamakan persepsi. Berikut beberapa kiat penting agar bisa bisa memilih baju sarimbit secara benar:
- Lakukan obrolan ringan. Ketika hendak mengenakan sarimbit, ada baiknya diskusikan bersama kekasih atau keluarga. Diskusikan dengan seksama soal selera, model, jenis kain serta motif agar satu hati. Bila tidak, jangan marah bila sarimbit itu hanya akan dipajang di lemari. Bahkan, bisa jadi tidak digunakan oleh pasangan.
- Pilih kain tekstil atau sudah jadi. Pastikan memilih antara yang sudah jadi atau masih kain tekstil. Ada baiknya melakukan obrolan ringan bersama pasangan dan pedagang sarimbit, motif apa paling indah serta menawan. Jangan lupa memperhitungkan secara tepat budget keuangan sebelum membeli.
- Pilih sesuai selera pribadi bersama pasangan. Bila pakaian sarimbit tersebut hendak dikenakan serta masih berupa tekstil setengah jadi, sebaiknya memilih motif sesuai selera pribadimu serta pasangan. Sebaiknya, ajak sang kekasih saat membeli kain untuk bahan pembuatan, hal ini agar sama-sama memiliki tujuan sama.
- Tidak mau lama berdiskusi, pilih yang sudah jadi. Bila kamu dan pasangan tidak mau repot, sebaiknya memilih busana pengikat hati yang sudah berbentuk baju jadi. Hal itu memudahkan sesama pasangan, tidak pakai disukusi panjang-panjang tinggal beli langsung.
- Pilih jenis kain. Hal paling penting, tentukan jenis batik apa yang dipilih untuk busana ekspresi kasih sayang itu. Apakah tulis atau cap. Nah, dari situ, kamu tinggal menyesuaikan motif yang cocok sekaligus harga sesuai budget. Dengan begitu, antar pasangan atau keluarga bisa langsung membeli busana ekspresi kasih sayang sesuai jenis kain, motif sekaligus harga yang telah disesuaikan budget.
Macam-macam batik sarimbit yang ada di pasaran
Komposisi bahan baju ekspresi keharmonisan ini lahir dari bahan berkualitas, seperti kain katun prima serta lain-lainnya. Motif serta model juga beragam, seperti solo, pekalongan, yogyakarta bahkan daerah lain. Berikut pejelasan singkat macam-macam busana pengikat hati yang beredar di pasaran.
- Batik sarimbit. Pakaian trendy couple sarimbit khusus bagi pasangan berupa hem atau kemeja dengan busana wanita berupa blus, dress, sekaligus gamis. Hadir pula pakaian couple keluarga, meliputi mama papa sekaligus baju untuk anak-anak. menambah keserasin sekaligus kesan harmoni.
- Batik Sarimbit modern. Batik di era sekarang tidak nampak kuno. Bahkan, persepsi masyarakat sudah bergeser, kini pakaian bersejarah itu masuk kategori kekinian. Oleh karena itu, lahir koleksi-kolesi modern. Banjir desain, motif, corak, dan model-model teranyar. Kesan modern juga lahir dari warna-warni indah. Seperti warna ungu, merah, hijau, sekaligus biru. Warna itu dipilih agar tampak lebih staylish, sekaligus keluar dari pakem warna radisional yaitu hitam dan coklat
- Para disainer paham akan kebutuhan konsumen yang ingin tampil modis, trendy bersama busana tradisonal go internasional ini. Sehingga dibangun disain-disain elegan , mencolok, dan beragam sesuai kemajuan zaman.
- Gamis Batik Sarimbit. Bagi muslim, jangan khawatir. Kamu bisa tampil sesuai syar’i, lalu tetap staylish. Sarimbit muslim cocok menajdi pakaian trendy. Pakaian ini merupakan baju pasangan dengan ciri gandengan antara kemeja pria, hem, atau baju koko dengan gamis. Ada juga model kombinasi atau terusan singkat. Pakaian indah nan menawan ini sangat cocok untuk kegiatan formal atau informal. Bisa digunakan untuk kuliah, menghadiri pesta, kerja di kantor atau keperluan lain.
- Batik Sarimbit Keluarga. Model pakaian indah khusus keluarga. Meliputi mama papa, anak-anak laki sekaligus perempuan. Model baju khusus anak perempuan meliputi gamis bahkan aneka dress modern nan cantik. Sedangkan untuk mama, tersedia gamis blues sekaligus long dress.
Cara merawat batik sarimbit supaya tetap awet
Kain batik bernilai sejarah dan budaya Indonesia memiliki cara khusus dalam perawatan. Bila tidak dirawat dengan baik, kain batik bisa cepat rusak atau luntur. Agar tidak terjadi hal-hal negatif, berikut cara merawat agar tetap awet:
- Pakai sabun lerak. Gunakan sabun lerak (sabun khusus untuk mencuci batik). Kamu bisa membelinya di toko atau jasa pencucian. Kamu juga bisa menggunakan ramuan garam lalu dilarutkan bersama air untuk merendam , sebelum dicuci.
- Pisahkan antara baju batik dan non. Pisahkan baju yang baru dibeli, lalu dicuci tersendiri dengan cara dipisah dari pakaian lainnya. proses pemisahan dilakukan untuk menghindari kelunturan pada pakaian lainnya.
- Rendam. Rendam batik di air dengan kadar waktu yang semestinya. Jangan terlalu lama atau terlalu cepat.
- Cuci menggunakan tangan. Agar tidak cepat rusak, jangan mencuci menggunakan mesin cuci. Pemakaian mesin cuci justru akan merusak kain terlebih bila terbuat dari sutera.
- Kucek pada bagian noda. Kuceklah bagian-bagian yang memang memiliki noda. Kucek dengan perlahan, jangan gunakan sikat cuci, cukup dengan tangan saja.
- Bilas sampai bersih. Setelah selesai, bilaslah dengan air bersih dengan cara dicelup-celupkan.
- Bilas dan remas perlahan. Ketika membilas, remas perlahan. Meremas terlalu keras dapat merusak serat kain.
- Jemur batik ditempat yang tidak langsung terkena matahari. Jemur dengan menggunakan hanger. Untuk mencegah agar warna tidak mudah pudar, letakkan pada bagian tidak langsung kena sinar mentari. Cukup diangin-anginkan saja.
- Setrika dengan kadar panas standar. Ambil dijemuran lalu setrika. Boleh saja disetrika menggunakan setrika biasa dengan kadar panas standar. Paling apik, gunakan handsteamer untuk merapikan dan melincinkannya.