Hit enter after type your search item

Daftar Harga Mobil Toyota Rush Bekas di Tahun 2020

/
/

Daftar harga mobil Toyota Rush bekas tentu akan sangat kamu butuhkan jika sedang mengincar jenis kendaraan tersebut. Bentuk yang tangguh serta fitur-fitur baik dari segi eksterior, interior hingga mesin, tak kalah bila dibandingkan mobil di kelas serupa!
Namun demikian, membeli mobil bekas bukan perkara mudah. Kamu perlu mempertimbangkan dari berbagai aspek seperti kelayakan kondisi, harga, hingga syarat dan ketentuan lainnya yang berlaku saat negosiasi berlangsung. Intinya, lakukan dan tinjau spesifikasi dengan hati-hati.
Harga mobil Toyota Rush bekas memang mengalami kenaikan serta penurunan signifikan, tergantung beberapa kondisi. Semakin baru, semakin mahal pula harganya. Namun, membeli Toyota Rush tahun lama juga tidak menjamin kondisi masih bagus secara keseluruhan.

Harga Mobil Toyota Rush Bekas

Harga Mobil Toyota Rush Bekas Harga
Toyota Rush (2007) Rp90.000.000
Toyota Rush (2008) Rp100.000.000
Toyota Rush (2009) Rp105.000.000
Toyota Rush (2010) Rp110.000.000
Toyota Rush (2011) Rp115.000.000
Toyota Rush (2011) Rp120.000.000
Toyota Rush (2012) Rp125.000.000
Toyota Rush (2013) Rp140.000.000
Toyota Rush (2014) Rp150.000.000
Toyota Rush (2015) Rp175.000.000
Toyota Rush (2016) Rp180.000.000
Toyota Rush (2017) Rp200.000.000
Toyota Rush (2018) Rp220.000.000

*Harga bersifat tidak mengikat dan dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
Harga mobil Toyota Rush bekas di atas, masih bisa berubah sewaktu-waktu. Agar memudahkan pencarian, sebaiknya kamu terus memantau berbagai kanal baik online maupun offline seperti datang langsung ke showroom untuk mengetahui nominal secara akurat.

Fitur Mobil Toyota Rush

Berdasarkan sumber resmi, Toyota Rush telah dipasarkan sejak belasan tahun silam. Memiliki bentuk gagah, mobil SUV yang satu ini menyebar di berbagai titik negara seperti Indonesia, Malaysia, India, China, Jepang, Chili, Turki, Jerman, Australia, dan masih banyak lagi.
Toyota Rush masih saudara dari Daihatsu Terios, tak ubahnya Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia. Pada generasi pertama, keduanya tersedia dalam dua varian mesin yakni 1,3 L dan 1,5 L. Hanya varian 1,5 L saja yang tersedia dengan pilihan penggerak dua roda dan empat roda.
Rush generasi pertama diluncurkan di Malaysia pada Januari 2008. Ini tersedia dalam dua level trim: 1.5G (dengan transmisi manual atau otomatis) dan 1.5S (hanya dengan transmisi otomatis). Rush yang dijual di Malaysia adalah wheelbase panjang dalam konfigurasi tujuh kursi.
Memasuki bulan April 2015, Toyota Rush generasi kedua mulai muncul di pasar Indonesia. Perubahan eksterior termasuk bumper depan yang didesain ulang, grille radiator dan kap mesin. Bumper tersedia dalam efek dua nada dan gril selesai dengan serat karbon palsu.
Generasi ketiga Toyota Rush lantas dipasarkan di Indonesia pada bulan Januari 2018. Mobil ini memiliki varian tujuh kursi yang dikonfigurasi dalam tata letak 2-3-2, baris kedua mengikuti pemisahan 60:40, sedangkan baris ketiga adalah 50:50.
Rush generasi baru tersedia dalam 2 level trim: 1,5 G dan 1,5 TRD Sportivo, dengan transmisi manual atau otomatis. Sejumlah penghargaan didapatkan oleh mobil ini salah satunya Good Design Indonesia of The Year pada tahun 2018 lalu.
Versi facelift dari Toyota Rush baru-baru ini diluncurkan di pasar Indonesia. Mobil itu kini tersedia dalam enam varian dan dibanderol antara Rp 233 juta hingga Rp 262,45 juta. All-new Rush mengalami peningkatan dari sejumlah aspek, salah satunya eksterior.

  • Eksterior Mobil Toyota Rush

Mari kita lihat aspek eksterior mobil Toyota Rush terlebih dahulu. Bumpernya kini didesain ulang, gril serat karbon, lampu depan proyektor, lampu belakang dengan lensa LED, hingga velg 16 inci alias varian teratas. Perombakan ini juga berlaku pada aspek interior.

  • Interior Mobil Toyota Rush

Interior Rush dibangun dengan nuansa yang elegan lewat fitur cangih baik untuk keamanan hingga hiburan. Fitur hiburan sepeti pemutar audio dengan 6 speaker, jok yang nyaman, hingga sandaran kepala empuk, mampu memenuhi kenyamanan pengemudi serta penumpang.

  • Ukuran dan Mesin Mobil Toyota Rush

Catat ukuran serta mesin mobil Toyota Rush sebagai berikut ini:
– Tipe Mesin: 2NR-VE, 4 Cylinder In Line, 16 Valves, DOHC, Dual VVT-i.
– Kapasitas Silinder: 1.496.
– Diameter x Langkah : 72.5 x 90.6 mm.
– Sisitem Bahan Bakar: Electronic Fuel Injection.
– Daya Maksimum  104 Ps / 6.000 rpm.
– Torsi Maksimum: 13.9 Kgm / 4.200 rpm.
– Transmisi: 4 Speed Automatic.
– Panjang: 4.435 mm.
– Lebar: 1.695 mm.
– Tinggi: 1.705 mm.
– Jarak Pijak Depan: 1.450 mm.
– Jarak Pijak Belakang: 1.450 mm.
– Jarak Poros Roda: 2.685 mm.
Itu tadi daftar harga mobil Toyota Rush bekas erta fitur yang melengkapi dari segi eksterior, interior hingga ukuran dan mesin. Ingin tahu informasi lebih lanjut? Buruan akses Pakarinfo.com dan dapatkan kendaraan impianmu dari sekarang!

  • Facebook
  • Twitter
  • Linkedin
  • Pinterest
This div height required for enabling the sticky sidebar